Rabu, 14 September 2022

Pelajari Lebih Lanjut Jenis Penyakit Kulit pada Kucing

Memelihara kucing menjadi hobi banyak orang, khususnya pecinta kucing. Hewan berkaki empat dengan kumis yang lucu ini menjadi hewan peliharaan favorit di rumah. Sebagai pemilik hewan peliharaan terutama kucing, anda harus mengetahui perawatan yang baik termasuk penyakit yang sering menyerang kucing. Salah satunya penyakit kulit pada kucing yang sangat rentan terjadi.

Kucing peliharaan sering sekali mengalami permasalahan kulit akibat berbagai faktor. Masalah kulit pada kucing bisa terjadi oleh infeksi, parasit, alergi, dan berbagai kondisi kesehatan lainnya. Jenis permasalahan kulit yang sering menimpa kucing ada banyak. Beberapa masalah kulit yang paling umum terjadi pada kucing, seperti:

Penyakit kulit akibat infeksi bakteri

Pada kasus masalah kulit pada kucing seringkali muncul akibat infeksi bakteri. Untuk mengatasi infeksi bakteri tersebut, diperlukan pengobatan antibiotik. Penting untuk mengetahui penyebab munculnya infeksi bakteri terlebih dulu agar masalah kulit tidak kambuh lagi.

Penyakit kulit akibat infeksi jamur

Pada kasus infeksi jamur hampir sama dengan infeksi bakteri. Kasus infeksi jamur biasanya terjadi pada daerah telinga. Gejala umum yang sering muncul seperti keluar cairan yang berwarna hitam atau kuning, telinga bagian luar kemerahan, dan kucing sering menggaruk telinga.

Ringworm atau kurap

Kurap (ringworm) merupakan jenis jamur yang dapat menginfeksi kulit kucing. Kasus ringworm atau kurap sering terjadi pada kucing peliharaan yang berusia di bawah 1 tahun. Penyakit kulit ini memiliki bentuk unik yang biasanya biasanya menyebabkan lesi melingkar pada bagian kepala, telinga, atau pada kaki depan kucing.

Sporotrichosis

Sporotrichosis adalah penyakit kulit akibat infeksi jamur pada kulit kucing yang kasusnya jarang. Masalah kulit pada kucing ini dapat menghasilkan lesi yang kecil dan keras serta dapat mengeluarkan cairan.

Tungau telinga

Tungau telinga merupakan parasit kecil yang sering menyerang pada bagian telinga kucing. Tanda yang sering muncul saat kucing peliharaan anda terkena tungau telinga, yaitu sering menggelengkan kepala dan terdapat bau menyengat yang muncul dari telinga kucing. Serta, muncul cairan yang berwarna gelap dari telinga kucing.

Untuk mencegah penyakit kulit pada kucing, penting menjaga kebersihan kucing peliharaan sangatlah penting. Selain itu, berikan kucing peliharaan anda makanan bernutrisi untuk membuatnya tumbuh sehat. Konsultasikan setiap kebutuhan nutrisi kucing peliharaan anda bersama Royal Canin.